Penghargaan dan Apresiasi dari PGRI Kepahiang atas Prestasi Sebagai Duta Rumah Belajar Provinsi Bengkulu 2021

https://www.roniyulianto.my.id/2021/12/penghargaan-dan-apresiasi-dari-pgri.html
Pemberian Piagam Penghargaan Sebagai Duta Rumah Belajar Provinsi Bengkulu 2021 Oleh Bupati Kepahiang
Dr.Ir. Hidayattullah Sjahid, MM.,IPU
Cahaya Kepahiang - Kamis, 02 Desember 2021
Assalamu'alaikum Warahmatullahi Wabarakatuh....!!
Salam Rumah Belajar, Belajar Dimana Saja, Kapan Saja dan Dengan Siapa Saja ... Halo Sahabat Rumah Belajar apa kabarnya hari ini? Semoga sehat dan bahagia selalu..Aamiin....!!!
Oke sahabat pada kesempatan kali ini saya akan berbagi postingan atau informasi tentang Penghargaan dan Apresiasi yang diberikan oleh PGRI Kabupaten Kepahiang kepada saya (penulis) karena telah mendapatkan penghargaan sebagai Duta Rumah Belajar Tahun 2021 Provinsi Bengkulu.
Puncak Perayaan Peringatan Hari Guru Nasional dan HUT PGRI Ke-76 Tahun 2021 di Kabupaten Kepahiang dilaksanakan di aula Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kabupaten Kepahiang pada hari Kamis, 02 Desember 2021. Kegiatan ini dihadiri oleh Bupati Kepahiang Dr.Ir. Hidayatullah Sjahid, MM.,IPU. Dalam sambutannya Bupati menyampaikan, Guru merupakan salah satu tonggak pendidikan sehingga peran guru sangat penting dalam mencerdaskan kehidupan bangsa dan negara. Dikatakan Bupati, bahwa pendidikan terdapat 3 komponen, pendidik, peserta didik dan lingkungan pendidikan. "Orang hebat tercipta dan karena adanya guru, oleh karena itu Pemkab mendukung penuh dunia pendidikan. Meningkatkan kualitas guru dan mutu pendidikan di Kabupaten Kepahiang," tambah Bupati.
Dalam kesempatan itu juga dilaksanakan pemberian hadiah juara lomba dalam rangka HGN dan HUT PGRI Ke-76 Tahun 2021. Lomba yang dilaksankan diantaranya adalah Pembuatan Video Media Pembelajaran, tampil sebagai juara Pertama atas nama Yugo Ramadhani, M.Pd.,Gr. Juara 2 diraih oleh Ria Yulia Sari, S.Pd.SD, Gr. Selanjutnya untuk juara 3 diraih oleh Ranny Pamila Krisnawati, M.Pd.
Sebagai bentuk apresiasi terhadap prestasi guru-guru di Kabupaten Kepahiang ketua PGRI Kabupaten Kepahiang yakni Bapak Dr.Hartono, S.Pd.,M.Pd pada kesempatan HGN dan HUT PGRI Ke- 76 Tahun 2021 ini memberikan penghargaan kepada guru-guru berprestasi dikabupaten Kepahiang. Roni Yulianto, S.Pd.,M.Kom mendapat apresiasi dan penghargaan sebagai Duta Rumah Belajar Provinsi Bengkulu Tahun 2021. Piagam Penghargaan diberikan langsung oleh Bupati kepahiang Dr.Ir. Hidayatullah Sjahid,M.M.,IPU. Dalam kesempatan yang sama juga dilaunching buku Antologi Cerita dan Puisi karya guru-guru dikabupaten Kepahiang dengan Judul "Jejak Aksara Inspirasi : Asa Guru di Kala Pandemi".
Foto Bersama Bupati dan Ketua PGRI Kepahiang dengan para Pemenang Lomba dan Penerima Penghargaan .
Demikianlah informasi tentang Penghargaan dan Apresiasi yang diberikan oleh PGRI Kabupaten Kepahiang kepada saya (penulis) karena telah mendapatkan penghargaan sebagai Duta Rumah Belajar Tahun 2021 Provinsi Bengkulu. Semoga menjadi semangat dan lebih baik untuk dimasa-masa mendatang. "Selamat Hari Guru Nasional dan HUT PGRI Ke-76 Tahun 2021","Bergerak Dengan Hati Pulihkan Pendidikan".